Bahaya minuman bersoda bagi kesehatan
Bahaya minuman bersoda - Minuman bersoda memang sangat menyegarkan terutama jika saat cuaca sedang panas. minuman bersoda mungkin sudah tidak bisa dilepaskan bagi sebagian orang yang menggemari minuman ini. bagi anda yang menjadi penggemar berat minuman bersoda ada baiknya waspada dan mulai mengurangi konsumsi minuman ini karena ternyata minuman bersoda menyimpan beberapa bahaya atau dampak yang buruk untuk kesehatan. Berikut beberapa bahaya minuman bersoda bagi kesehatan yang perlu anda ketahui:
- Menyebabkan obesitas, salah satu bahaya yang mengintai dari minuman bersoda adalah menyebabkan obesitas. Minuman bersoda mengandung banyak gula dan rendah nutrisi, oleh sebab itu sebaiknya anda mengurangi konsumsi minuman bersoda atau kalau bisa menghindarinya.
Gambar: bahaya minuman bersoda bagi kesehatan |
- Memicu diabetes, kandungan gula yang tinggi dalam minuman bersoda dapat memicu diabetes. Dalam satu gelas minuman bersoda saja terdapat kira-kira 12 sendok the gula. Jadi bagi anda yang menderita diabetes atau memiliki kadar gula yang tinggi sebaiknya jangan sekali-kali mencoba minuman bersoda.
- Memicu osteoporosis, minuman bersoda selain dapat memicu diabetes ternyata juga dapat memicu pengeroposan tulang atau yang lebih dikenal dengan sebutan osteoporosis. hal ini disebabkan karena minuman bersoda mengandung asam fosfat yang tinggi.
- Berefek buruk bagi ginjal, sebuah studi baru-baru ini telah menenmukan bahwa orang yang mengkonsumsi 2 gelas minuman bersoda 30 persen lebihberesiko memiliki penyakit ginjal krosnis.
- Memeicu penyakit kanker, pewarna yang terdapat pada minuman bersoda sangat tidak baik untuk kesehatan dan dapat memicu penyakit kanker.
- Mengakibatkan kerapuhan pada gigi, Selain pengeroposan tulang bahaya yang mengintai minuman bersoda adalah dapat membuat kerapuhan pada gigi sehingga menjadi mudah patah. Kandungan Asam sitrat yang terdapat pada minuman bersoda menjadi salah satu penyebabnya. Asam sitrat memang merupakan salah satu merupakan salah satu zat utama yang membuat rasa minuman bersoda lebih segar. Pada dasarnya konsumsi zat ini diperbolehkan dengan takaran yang pas dan tidak berlebihan, biasanya asam sitrat terdapat pada beberapa buah-bauahan seperti buah jeruk dan lemon.
- Berefek buruk pada jantung,minuman bersoda mengandung tinggi kafein yang tidak baik untuk kesehatan jantung.
- Memicu penyakit maag, minuman bersoda banyak mengandung gas yang berefek tidak baik untuk lambung dan dapat memicu penyakit maag. Selain itu minuman bersoda juga menyebabkan lambung tidak bisa menghasilkan enzim yang sangat penting bagi proses pencernaan
Jika anda sudah mengetahui bahaya minuman bersoda ada baiknya anda lebih waspada dan mulai mengurangi konsumsi minuman bersoda. Demikian beberapa bahaya minuman bersoda bagi kesehatansemoga bisa memberikan informasi yang dibutuhkan.